Jumat, 29 Juni 2012

Mengubah Gambar Menjadi Cartoon



1. Buka program Photoshop

2. Pada menu layer, pilih File > Open ( Ctrl + O )
    Pilih gambar yang ingin kamu jadikan sebagi object



Gambar harus terang dan bersih, agar mengerjakannya tidak sulit. Kalo gambar nya buram, terangin aja gambar nya menggunakan canvas

3. Duplicat layer background Layer > Duplicat Layer ( Ctrl + J )

 

Gambar harus dikerjakan pada saat layer 1 aktif

4. Pada menu layer, Pilih Filter > Artistic > Poster edges

 

Atur Resolution nya :
- Edge Thickness = 10 Edge Inthensity = 4 Posterization = 0
Kemudian, klik pada icon yang ada di bawah New Effect Layer ( di samping gambar tong sampah )
Pilihan harus pada Film Grain, kemudian atur lagi resolusi nya, menjadi :
- Grain = 0 - Highlight Area = 11 - Intensity = 10




Kemudian masih sama dengan yang di atas, klik pada icon New Effect Layer ( di samping tong sampah ).Untuk kali ini, Gambar dipilih dengan Cutout , dan atur kembali resolusi nya menjadi :
- Number of Level = 10  Edge Simplicity = 2 Edge Fidelity = 3



 

Lalu klik OK....
Gambar akan menjadi seperti ini :

Lalu tinggal 1 langkah lagi, maka Gambar Anda akan Selesai. Yaitu,,
Anda tinggal membersihkan Bercak - Bercak Yang tampak Terlihat pada Gambar Tersebut. Membersihkan Bercak - bercak itu Tidak Sulit kok. Kamu cukup Menggunakan Healing Brush Tool atau Anda Dapat Menggunakan Keyboard ( J )
dan.Selamat Mencoba.....

Kalo mau nanya sesuatu / something, ( sok bahasa bule ), Tanya aja yach, jangan malu malu, gap apa kok…

Semoga Bermanfaat... ^_^

Merubah Gambar ke Sketsa Pensil


Gambar sketsa itu bagus apabila dilihat secara detail. Sekarang kita coba bikin gambar sketsa dengan menggunakan foto, dengan menggunakan adobe photoshop CS3 tentunya.
Pertama buka gambar yang mau kita bikin sketsa :



Tekan CTRL + SHIFT + U ( image > adjusment > desaturate ) dimana desaturate berguna untuk membuat  gambar menjadi hitam putih. Setelah itu tekan CTRL + J untuk menduplikasi gambar tadi.



Di Layer yang baru dibuat atau di gambar duplikat , Klik Image > adjustment > Invert atau tekan CTRL + I


Ganti layer Efek dari normal ke Color dodge




Gambar akan berubah jadi putih atau ada bercak-bercak hitam dikit.Setelah itu klik Filter > Blur > Gaussian Blur,uah radius nya menjdie 3 pixels



setelah di set, klik OK.
hasilnya :



Bisa juga tuh dikreasikan dengan foto-foto yang lain....
Selmat mencoba…


Trik Membuat Bingkai Kayu dengan Photoshop CS 3


Untuk membuat sebuah lukisan kayu berbentuk ukiran, Anda tidak perlu repot-repot membeli kuas atau cat untuk melukis sebuah ukiran kayu tersebut, apalagi Anda tidak mempuyai bakat seorang pelukis tentunya Anda akan merasa kesulitan , dan belum tentu lukisan yang Anda buat bener-bener mirip dengan lukisan ukiran kayu.Kini Anda dapat dengan mudah untuk melukis sebuah ukiran kayu tersebut.Untuk membuatnya ikuti langkah-langkah di bawah ini :
  • Buat file baru dengan menekan CRL + N. Atur nilai Width dan Height masing-masing     400px, Resulusi: 72px
  • Pilih warna coklat muda sebagai foreground color dan warna coklat yang    lebih gelap untuk background color.
  • Klik FilterRenderClouds
  • Klik menu FilterNoiseAdd Noise. Isi dengan nilai 10% untuk Amount, Pilih Gaussian dan tandai Monochromatic. Klik OK
  • Klik Menu FilterBlurMotion Blur : Atur Angle : 0 dan Distance : 999 Klik OK  bila telah selesai.
  • Klik Menu FilterBlurGaussian Blur :Beri nilai Radius : 1 Pixel. Klik OK
  • Klik Menu FilterDistortTwirl. Beri nilai Angle : 50. Klik OK.
  • Buat duplikasi dari layer background dengan menekan CRL + J.
  • Tambahkan layer Style dengan mengklik icon Add a Layer Style, dari palet layer. Pilih Bevel and Emboss dari menu yang tampil.
  • Biarkan setting Bevel and Emboss apa adanya, klik OK untuk menutup Beveland Emboss . Selanjutnya buat duplikat dari layer 1 dengan menekan CRL + J
  • Ganti nama layer dari atas kebawah sebagai berikut : Dasar, Bingkai, dan klik kembali layer  Dasar untuk mengaktifkanya.
  • Aktifkan Horizontal Type Tool dan buat text sesuai dengan keinginan anda. Anda dapat menggunakan  jenis font apa saja yang anda suka.
  • Atur posisi tulisan agar berada di tengah kanvas dengan menggunakan Move Tool yang ada padaTool Box
  • Lakukan CTRL + Klik pada layer Text, setelah terseleksi terbentuk balik bentuk seleksi dengan menekan CTRL + Shift + I
  • Klik layer dasar untuk mengatifkannya, kemudian tekan Delete pada Keyboard.
  • Hilangkan seleksi dengan menekan CTRL + D pada keyboard
  • Klik icon Mata pada layer Text  untuk menyembunyikannya
  • Tambahkan layer style Drop Shadow pada layer dasar. Klik icon Add a layerStyle, danpilih Drop Shadow dari menu yang tampil
  • Pada kotak dialogDrop Shadow, tentukan nilai Distance menjadi 2px. Klik OK untuk menutup kotak dialog Drop Shadow.
  • Klik pada layer Bingkai untuk mengaktifkannya.
  • Gunakan Rectangular Marquee Tool atau tool seleksi lain yang anda suka untuk membuat bentuk bingkai. Caranya, setelah seleksi terbentuk Anda tekan Delete pada Keyboard. Maka otomatis akan tercipta “lubang” dengan bentuk seleksi yang anda buat.
  • Tambahkan layer Style Drop Shadow dengan Distance : 1px pada layer Bingkai

Rabu, 27 Juni 2012

Efek foto tua




  1. Buka file gambar.
  2. Pilih menu Image kemudian Adjusment kemudian Desaturate. Ini digunakan untuk membuat gambar menjadi hitam putih.
  3. Pilih menu Filter kemudian Artistic kemudian Film Grain. Kemudian atur Grain = 4, Higlight Area = 0 dan Intensity = 3, klik OK.
  4. Pilih menu Image kemudian Adjusment kemudian Hue/Saturation. Kemudian tandai Colorize dan atur Hue = +52, Saturation = + 32 dan Lightness = -33, klik OK.